EnglishFrenchGermanSpainItalianDutch

RussianPortugueseJapaneseKoreanArabic Chinese Simplified

Sabtu, 23 Februari 2013

Macam macam shortcut dalam photoshop


Macam macam shortcut dalam photoshop

Yang akan saya sampaikan ini mungkin hanya beberapa perintah (comand,shortcut) yg sering kita pakai pada program photoshop atau tepatnya yang lebih sering "Saya gunakan didalam mengedit suatu image dengan menggunakan photoshop.
Sebenarnya banyak sekali shortcut2 yang terdapat pada photoshop,
tapi saya hanya akan menjelaskan beberapa saja,terutama yang berhubungan
dengan tutorial photoshop di blog ini.


Berikut daftar comand, shortcut photoshop :

PERINTAH DENGAN TOMBOL KEYBOARD (CTRL,SHIFT,ALT).

  • Ctrl O atau Double Click = Untuk membuka suatu dokumen. *untuk yang double click caranya klik dua kali pada area kosong

  • CTRL N = membuat dokumen baru

  • CTRL SHIFT N = Membuat layer baru

  • CTRL + : Untuk membesarkan (zoom in) work area,dan CTRL - : untuk memperkecil (zoom out) work area

  • CTRL S dan CTRL SHIFT S : untuk menyimpan dokumen *catatan* Gunakan CTRL SHIFT S Jika dokumen yang kita edit belum kita simpan sebelumnya, atau dokumen yang sudah tersimpan sebelumnya dan ingin menyimpannya dengan nama file yang baru

  • CTRL SHIFT Z (step backward) : Hampir sama dg CTRL Z (undo),Yaitu Untuk membatalkan perintah, bedanya, CTRL SHIFT Z bisa membatalkan beberapa perintah terakhir, sedang CTRL Z hanya satu kali saja

  • CTRL ALT Z (step forward) : kebalikan dari CTRL SHIFT Z, dan ctrl y (redo) untuk kebalikan dari CTRL Z seperti yang sudah dijelaskan di atas

  • CTRL ALT D : memanggil perintah FEATHER

  • CTRL D : deselect (digunakan untuk menghilangkan selection area)

  • Ctrl E :menggabungkan beberapa layer menjadi satu layer

  • CTRL ] : Bring layer to front, dan CTRL [ :Bring layer to back

  • CTRL SHIFT > = Memperbesar ukuran Font, dan CTRL SHIFT <>
  • CTRL T : mengubah ukuran,transform suatu objek,yang akan kita bahas pada tutorial selanjutnya.

PERINTAH DENGAN TOMBOL KEYBOARD dan MOUSE
Untuk pemahaman : Tanda plus (+) bukan bagian dari perintah., hanya untuk pemisah (kombinasi perintah) saja.

  • CTRL+SPACE+MOUSE Klik : untuk zoom in work area

  • ALT+SPACE+MOUSE Klik : untuk zoom out work area

  • SPACE+DRAG MOUSE : Menggeser work area, ini sering digunakan jika kita telah zoom in work area

  • ALT+DRAG MOUSE : untuk menduplikasi objek (atau duplikasi layer) dengan mengaktifkan layer objek tertentu yang akan kita duplikasi setelah itu baru tekan tombol ALT+DRAG MOUSE. lihat penerapannya di sini

PERINTAH DENGAN TOMBOL (HURUF dan KARAKTER tertentu) pada KEYBOARD.

  • Huruf F : untuk maximize work area dst.

  • Huruf V : mengaktifkan SELECT TOOL

  • Huruf M : mengaktifkan MARQUEE TOOL. Gunakan SHIFT+M Untuk berpindah pada marquee tool lainnya (seperti eliptical marquee, rectangular marquee dll)

  • Huruf L : Mengaktifkan Laso tool. Gunakan juga tombol SHIFT+M untuk berpindah antara Pollygonal laso, dst..

  • Huruf T : mengaktifkan Text Tool jika kita ingin menulis suatu text

  • ENTER : disini kita gunakan Tombol ENTER yang letaknya di bawah Tombol Numeral pada kanan keyboard (atau tombol ENTER KECIL) yang fungsinya jika kita habis menulis suatu teks dan ingin berpindah ke tool lainnya (misal : select tool) tekan dulu Tombol ENTER lalu anda bisa menekan tombol lainnya (V,M,atau L)

  • ] : untuk memperbesar diameter suatu brush, eraser. dan [ = untuk memperkecil diameternya

  • Kalau masih kurang, lihat daftar shortcut di HELP MENU-nya photoshop

Posting Lebih Baru Posting Lama Beranda

0 komentar:

Posting Komentar

Silahkan Berkomentar Jika Artikel Yang Di Baca Kurang Jelas , dan gunakanlah BHS yg SOPAN

Blogger news

Dilindungi oleh UUD 1945. Diberdayakan oleh Blogger.